MASIGNASUKAv102
1508570391356967755

Aplikasi HELP Untuk Kaum Urban

Aplikasi HELP Untuk Kaum Urban
Add Comments
12 April 2019
Kehidupan urban dengan berbagai tantangan dan kemudahan membuat setiap orang berperilaku efektif dan money oriented. Kesibukan mengejar karir demi kesuksesan dimasa depan merupakan salah satu kebiaasaan yang sudah menjadi tolak ukur gaya hidup kaum urban. Banyak masalah pun timbul akibat hal ini, seperti cerita salah satu rekan kerja yang merupakan pasangan suami istri dengan satu anak dan dititipkan ke mertua sang suami. Biasanya mereka berangkat kerja pagi hari dan pulang kerja di malam hari. 

Aktivitas ini membuat beberapa pekerjaan rumah terbengkalai seperti mencuci pakain kotor dan menyetrika hingga memasak buat keperluan keluarga, belum lagi untuk keperluan membersihkan rumah. Biasanya aktivitas seperti ini, semua ditumpuk ketika akhir pekan, sehingga quality time bersama keluarga tidak lagi dilaksanakan.

Aplikasi HELP
HELP Apps


Berbeda dengan rekan kerja satunya yang masih membujang dan tinggal sendiri dikosan. Jauh dari keluarga membuat waktu untuk pulang dan berkumpul bersama sangat jarang, terkadang 6-12 bulan sekali. Nah, ketika rekan ini sakit maka hanya mengandalkan tetangga kamar yang merawat dan menjenguk. Tetapi, terkadang tetap saja tidak ada yang menjaga ketika rawat inap karena kesibukan masing-masing tetangga kosan.  Dua masalah tersebut dan pastinya masih banyak masalah lainnya bagi para urban memunculkan peluang akan suatu aplikasi yang bisa memberikan solusi pasti, jitu dan fleksibel.


When you need, just call for HELP
Soft Launching HELP Apps di Artotel Wahid Hasyim-Jakarta

Menjawab solusi atas permasalahan tersebut, hari Kamis 11 April 2019 telah muncul aplikasi bernama HELP. Soft launching HELP apps dilaksanakan di Artotel Wahid Hasyim Jakarta dengan tagline, “When you need, just call for HELP”. Banyak alasan, mengapa aplikasi ini wajib untuk dimiliki bagi para urban diantaranya:

Aplikasi HELP, mudah dalam pemesanan dan solutif

Aplikasi HELP menawarkan kemudahan dalam proses pemesanan pekerjaan rumah tangga yang ingin diselesaikan mulai dari perawat, supir, juru masak, shopperhouse helper yang bisa diminta bantuannya untuk mencuci, menyetrika, membersihkan rumah, merawat taman hingga pekerja konstruksi untuk memperbaiki bangunan rumah. Aplikasi ini memberikan solusi atas pekerjaan rumah tangga yang sering terabaikan tetapi bersifat kontinyu atau terus-menerus. Mitra yang digunakan HELP apps adalah mereka yang sudah terlatih dan belum terlatih. Tetapi tidak perlu khawatir karena akan disesuaikan dengan jenis pekerjaannya sehingga tepat sasaran dan solutif.
 
HELP App
Help App

Mudah dalam pembayaran dengan harga kompetitif

Setiap jasa atas pelayanan yang didapatkan diberi harga sekompetitif mungkin. Bayangkan saja jika menggunakan HELP apps untuk melakukan pekerjaan rumah tangga dibandrol seharga Rp 35.000 hingga Rp 125.000 per jam sesuai dengan keahlian masing-masing mitra. Mitra yang ada pun juga sudah disesuaikan berdasarkan kebutuhan. Jika pengguna sudah memilih jenis pelayanan, maka proses pembayarannya pun sangat mudah. Cukup menggunakan Gopay maka pengguna bisa menyelesaikan transaksi pemesanan jasa sesuai kebutuhan.

Menu HELP App
Tampilan menu HELP App

Mudah dalam pengawasan

Para pengguna jasa dari HELP apps tidak perlu lagi merasa ragu dan khawatir ketika para mitra melaksanakan pekerjaannya. Pengguna cukup memanfaatkan fasilitas kamera pengawas yang tersedia, maka segala pelaksanaan pekerjaan dapat dipantau secara real-time. Fasilitas ini akan menjadi satu bagian dari fitur HELP apps.

When you need just call for HELP
HELP, When You Need, Just Call



Mudah dalam berdonasi

Salah satu keunggulan menjadi pengguna HELP apps adalah memberikan kesempatan kepada seluruh pengguna untuk berdonasi. Cukup dengan mengeluarkan dana sebesar Rp20.000, para pengguna sudah ikut andil dalam memberikan makan 2 nasi bungkus dengan nutrisi lengkap beserta lauk pauknya kepada mereka yang membutuhkan. Semua donasi tersebut akan disalurkan langsung oleh tim HELP apps sebagai bagian dari HELP charity.
 
When you need just call for HELP
Charity corner pada HELP apps



Dengan berbagai kemudahan yang ditawarkan, maka aplikasi HELPS benar-benar muncul sebagai aplikasi bukan hanya sekedar menyelesaikan pekerjaan rumah tangga tetapi juga membuka lapangan kerja kepada mereka yang membutuhkan. Jadi sudah saatnya, aplikasi ini ada dalam genggaman dan bergabung dengan 292 pengguna dan diperkuat oleh 132 mitra yang tersebar di kawasan JADETABEK. Cukup dengan mendownload di Play Store bagi para pengguna android dan Appstore bagi para pengguna Iphone. So, When you need just call for HELP.
Talif

Saat ini selain sebagai blogger juga bekerja sebagai technical team khususnya dalam dunia kimia perminyakan.

  1. Wah aplikasinya bener bener membantu yaa. Keren nii bisa dicoba download.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yes. Bener sekali. Apalagi yang super sibuk kerja. Cocok lah. Ini juga bisa digunakan jika ada hajatan, jadi kalau butuh pelayan untuk hajatan juga bisa

      Delete
  2. boleh dicoba tuh. baru denger saya. :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yes. Bener sekali. Apalagi buat yang super sibuk

      Delete
  3. Untuk jenis pembayarannya apakah hanya GOPAY saja? Atau tersedia yang lain seperti uang kas mungkin?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk saat ini, uang cash belum ada. Kedepan akan dikembangkan kearah sana sepertinya.

      Delete
  4. Tangerang sudah ready ya kak. Angin segar nih bagi para buibu yang memang butuhkan bantuan (biar ga maksa nguat-nguatin badan yg akhirnya tumbang juga).

    ReplyDelete
  5. Saya yakin di kota saya juga banyak yang membutuhkan Help, semoga nantinya bisa menyebar ke kota-kota lain.

    ReplyDelete
  6. Coba intip ah appsnya. Kira-kira layanannya udah sampe ke rumahku belum ya karena di kabupaten bogor.

    ReplyDelete
  7. Jadi ini app untuk memanggil tenaga orang untuk bantu di rumah ya. Lebih enk sih kyk gini, kdng saya butuh orang buat strika baju heheheh.

    ReplyDelete
  8. Lengkap ya HELP ini, bahkan sampai charity-nya pun ada. Sayangnya masih di JABODETABIK ya?

    ReplyDelete
  9. Keren ya aplikasinya, melakukan apapun bisa dari hp aja gak perlu repot lagi cari bantuan kalau kepepet :)

    ReplyDelete
  10. wah baru tahu ada aplikasi ini. mau coba jg kalo pas perlu nanti. mudah2an bisa mencapai ke pelosok kabupaten Bogor :)

    ReplyDelete
  11. Wih.. zaman now sekarang semakin di permudah ya, Mas.
    Jadi sangat membantu kita juga.
    Dan kehadiran applikasi ini, jelas membantu dan meringankan pekerjaan kita.
    Mantap nih.

    ReplyDelete
  12. Kayaknya saya butuh jasa seperti HELP ini, deh. Meskipun sehari-hari terbiasa mengerjakan pekerjaan rumah sendiri. Tetapi, saat lagi riweuh memang butuh bantuan. Udah kapok juga punya asisten rumah tangga

    ReplyDelete
  13. Lebaran sebentar lagi. Musim mudik menanti. Pekerjaan tidak bisa ditunda, beruntung ya sekarang sudah ada aplikasi Help yang bisa membantu urusan rumah tangga dan keluarga

    ReplyDelete
  14. Pas banget sekarang aku lagi perlu kemudahan seperti ini, kesibukan setelah lahiran Anak kedua dan di rumah tanpa yang bantu-bantu itu sangat rawan bikin stres. Apps seperti ini pasti sangat solutif nih, apalagi sebentar lagi mau mudik yang cukup panjang.

    ReplyDelete
  15. Ini yang buat masih single, nge-kos, dan disibukkan dengan pekerjaan di kantor pas juga nih, hahah.. karena terbantu adanya HELP

    ReplyDelete
  16. HELP yang keren, bisa bantu-bantu urusan domestik juga bantuin orang lain yang membutuhkan . Mesti unduh nih apps-nya, biar gaampang kalau lagi perlu

    ReplyDelete
  17. Saya cukup tertarik nih dgn appsnya. Terlebih ada beberapa pekerjaan rumah yg sulit untuk dikerjakan seorang diri, jika adanya bantuan pasti kan akan memberi kemudahan dan kenyamanan

    ReplyDelete
  18. Butuh banget helper buat ngerjain kerjaan domestik dan jagain anak pas saya kerja nih. Enak banget bayarnya pakai gopay, jadi gak bingung mau kasih tips berapa.

    ReplyDelete
  19. Ini sangat membantu sekali ya mas, apalagi sebagai perempuan berasa banget kok gak kelar-kelar sih kerjaannya. HAhahahahaa... Boleh juga nih pakai ini sebagai bala bantuan.

    ReplyDelete
  20. eh ini beneran ada ya kak? rumah lagi renovasi besok pas beres2 butuh tenaga banyaaak huhu

    ReplyDelete
  21. Help apps...
    innovative... Suka!
    masalah quality time di week end terselesaikan. sangat membantu.

    ReplyDelete