MASIGNASUKAv102
1508570391356967755

Perawatan Tubuh Rumahan Setelah Travelling Bersama Scarlett Body Care

Perawatan Tubuh Rumahan Setelah Travelling Bersama Scarlett Body Care
Add Comments
4 June 2021

Ada ga sih yang merasa badannya jadi eksotis ketika habis travelling? Ayo ngacung. Apalagi kalau travellingnya ke alam, bukan travelling belanja ke mall loh. Hahahaha.

 

Sebagai pencinta liburan, saya sendiri selalu memilih untuk travelling ke alam dibandingkan travelling ke bangunan kuno atau mewah. Kecuali memang jika pilihan destinasinya hanya ada bangunan kuno saja, mau ga mau pastinya dong bakal ke tempat tersebut.

Berhubung seringnya travelling ke alam menggunakan motor, sering banget loh warna kulit saya itu belang sebagian. Alias bagian yang tidak tertutupi oleh pakaian akan berwarna lebih hitam dibandingkan bagian tubuh lainnya. Sadarnya sih, kalau sudah beberapa hari berada di rumah.

Sebenarnya sih, bukan hanya travelling yang bisa membuat tubuh menjadi belang gitu. Ketika jogging juga sama. Setelah rutin jogging, belang-belang juga bakal muncul.

Sadar dengan hal ini, biasanya sudah mulai menggunakan lengan panjang dan celana compressor untuk lari. Tetapi untuk bagian lain, tidak mungkin dong ya pakai seperti ini terus terutama ketika travelling.

Paparan sinar matahari yang ada diluar, adalah penyebab utamanya. Akhirnya, setelah searching kesana-kemari memutuskan untuk menggunakan produk perawatan body care saja dibandingkan dengan harus menutupi seluruh tubuh ketika travelling. Berikut review penggunaan body care di rumah.

perawatan-tubuh-rumahan


Body Scrub untuk Perawatan Tubuh

Berbicara tentang menjaga tubuh agar kulitnya tetap sehat, bukan hanya dimulai dari nutrisi yang kita makan tetapi juga dimulai dari proses mandi. Untuk mandi sendiri, sebenarnya saya sudah sering banget melakukan perawatan rumahan menggunakan scrub. Sangat membantu untuk membersihkan kulit secara maksimal, apalagi ketika lama berada di luar dan terkena berbagai polusi. Baik udara yang mengandung partikel maupun dekil yang terbentuk karena efek keringat.

body-scrub-scarlett
Kemasan Body Scrub Romansa


Biasanya kan, untuk scrub ke tempat perawatan tubuh, tetapi karena sudah ketemu dengan body scrub yang cocok akhirnya sudah sangat terbiasa menggunakan body scrub dari Scarlett.

Kemasannya sendiri berbentuk bulat berwarna putih dengan sticker bertuliskan informasi produk, cara menggunakan dan kandungan yang tertera di dalamnya, selain nomor registrasi BPOM. Oh iya, produk ini juga tidak dilakukan tes ke hewan loh pada saat diproduksi.

Pertama kali lihat, jelas banget tertulis, Body Scrub, ROMANSA. Scrubnya sendiri masih disegel dengan lapisan plastik beraluminum hologram kok. Jadi ga akan meluber kemana-mana ketika pertama kali dibuka berkat lapisan pelindung ini.

 

Warna scrubnya sendiri putih dengan buliran scrub yang halus. Bagian ini sih yang disukai. Apalagi ketika digunakan ditubuh. Buliran halus scrubnya bakal mudah menempel dan pastinya tidak terasa sakit.


“Cara pakainya juga simpel, cukup digunakan ke seluruh tubuh yang diinginkan kemudian diamkan deh 2-3 menit atau sampai scrub tampak mengering. Kalau sudah kering baru di bilas dengan air.”

 

Saya biasanya pakai scrub dulu baru kemudian sikat gigi, jadi tidak terasa waktu untuk menunggu 2-3 menit tersebut.

Oh iya, salah satu efek yang dirasakan ketika menggunakan scrub ini adalah tubuh terasa lebih wangi dan agak licin. Pastikan ketika bilas dengan air, tubuh digosok halus agar scrub nya ikut terbilas dengan sempurna.

 

Body Scrub ROMANSA dari Scarlett ini memiliki dua kandungan utama selain bulir yang halus:

1. Glutathione: memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit

2. Vitamin E: dipercaya mampu meremajakan kulit dan menjaga kelembapan kulit.

 

Secara rutin menggunakan body scrub akan terasa kulit lebih lembap dan bersih, lumayan banget loh buat menjaga kesehatan kulit.


Shower Scrub dengan Efek Melembabkan

Selama ini ketika menggunakan shower scrub untuk mandi, sering banget loh kulit itu terasa kering setelahnya. Entah karena terlalu banyak detergen yang terkandung atau memang efeknya seperti itu.

Berbeda banget ketika menggunakan Brightening Shower Scrub Pomegrante dari Scarlett. Kemasan shower scrubnya berbentuk botol plastik bening, jadi tidak perlu khawatir pecah. Dari botol ini juga bisa terlihat kok bentuk dan warna shower scrubnya yaitu berwarna ungu dengan buliran scrub didalamnya.

shower-scrub
Kemasan Shower Scrub


Selain itu juga tampak beberapa buliran merah dan biru. Karena botolnya transparan, jadi terlihat banget kok semuanya. Kemasan botolnya lumayan dengan volume 300 mL dan pastinya juga sudah teregistrasi di BPOM.

 

“Cara pakainya simpel banget kok, sama seperti shower lainnya. Tinggal tuang cairannya ke tangan kemudian usapkan ke seluruh tubuh hingga merata. Ketika dirasa cukup, diamkan sejenak. Baru kemudian dibilas dengan air.”

 

Ada satu hal aneh ketika pertama kali menggunakan shower scrub dari Scarlett ini, kebetulan selama ini kan sudah terbiasa dengan shower yang banyak busanya. Nah, Shower Scrub ini ternyata busanya sedikit dan kecil. Tetapi, hasilnya ketika digunakan, kulit benar-benar terasa lembab dan tidak kering lagi. Kehadiran bulir scrub untuk memaksimalkan pembersihan tubuh.

Ternyata selama ini saya salah loh dalam menggunakan produk. Kirain kalau busanya banyak bakal bagus buat kulit. Ternyata belum tentu loh. Jadi, buat kalian yang punya masalah sama seperti saya terkait busa, mending cobain langsung deh, efeknya pasti bakal terasa.

 

Sama seperti Body Scrub, Brightening Shower Scrub ini mengandung Glutathione dan Vitamin E yang membantu dalam melembabkaan kulit, mencerahkan dan lebih membersihkan kulit. Kandungan antioksidan yang ada juga membantu membersihkan dan menghilangkan sel kulit mati. Jadi sangat jelas sih kalau Shower Scrubnya ini memang bertujuan untuk mencerahkan kulit sekaligus membersihkan.

 

Efek lembab dan bersihnya, terasa sekali ketika mandi. Padahal baru pertama kali menggunakan. Itu lah mengapa, Shower Scrub ini sudah saya gunakan tiap hari menggantikan sabun mandi yang selama ini dipakai. Lumayan kok, bisa membantu mencerahkan kulit.

 

Brightening Body Lotion untuk Kulit Cerah

Seperti yang saya sampaikan di awal, kalau habis travelling selalu banget efek belang-belang muncul. Apalagi kalau naik motor, terus sering lupa pakai sarung tangan.  Sudah deh, belang-belangnya bakal kelihatan terus.

Nah, dengan kondisi seperti itu secara bertahap mulai dari menggunakan body scrub, brightening shower scrub dan terakhir menggunakan brightening body lotion sebagai body care paket perawatan tubuh rumahan. Jadi ini solusi banget malah.

Body-lotion

Tekstur Joly- Fragrance Brightening Body Lotion



Khusus untuk Brightening Body Lotion-nya, sudah dilengkapi dengan pengharum. Kebetulan yang saya beli itu adalah Jolly - Fragrance Brightening Body Lotion. Aroma Jolly nya khas banget dan lebih fresh karena sudah ada Wangi Jo Malone English Pear & Freesia Eau De Cologne.

Bentuknya sih, kemasan plastik yang mudah untuk dibawa dan lebih aman. Hal ini dikarenakan kemasannya sudah ada safety lock-unlock nya. Oh iya, satu botol ini isinya 300 mL dengan lotion berwarna pink.

 

“Sebagai body lotion, cara pakaianya sederhana kok. Cukup tekan tutup botol untuk mengeluarkan lotion nya dan diusap merata ke seluruh tubuh. Sebaiknya digunakan setiap hari, pagi dan malam setelah mandi“

 

Kesan pertama pas menggunakan, lumayan banget efeknya dan pastinya tidak lengket dan lebih mudah diratakan di permukaan kulit. Kulit terasa lebih lembab dan cerah. Mungkin juga karena kandungannya ya, ada Gluthatione, Vitamin E, Niacinamide dan Kojic Acid yang bertujuan untuk membantu mencerahkan, melembabkan dan menutrisi kulit.

Hasilnya setelah dipakai sekitar 3 minggu juga membuat cukup takjub. Belang-belang yang ada di tangan sudah mulai samar-samar. Saya sendiri ga nyangka sih, kalau lotionnya benar-benar bisa mencerahkan dan mengembalikan kelembapan kulit. Padahal baru 3 minggu menggunakannya, kebayang kan hasilnya jika digunakan terus-menerus.

before-&-after


Untuk paket Body Care dari Scarlett ini, mulai dari Body Scrub, Shower Scrub dan Body Lotion masing-massing harganya Rp 75.000 atau jika tertarik dengan paket hemat terdiri 5 item produk, cukup dengan harga Rp 300.000 sudah dengan Box Exclusive dan Free gift. Untuk ordernya gampang kok, bisa beberapa cara:

v  WhatsApp di 087700353000

v  Line @scarlett_whitening

v  DM Instagram @scarlett_whitening

v  Shopee Scarlett_whitening

 

Tinggal dipilih doang, lebih nyaman menggunakan dimana. Pengiriman barangnya juga cepat dan semua barang yang dikirimkan dilapisi lagi menggunakan bubble wrap. Lebih safety.

Kalau sudah punya paket Body Care jadi tidak perlu lagi loh ke tempat perawatan hanya untuk scrub, cukup kok dari rumah saja, maka kulit lembab dan cerah bisa didapatkan.

Saya pun tidak lagi khawatir bakal belang-belang sehabis travelling, karena sudah menggunakan produk body care dari Scarlett ini. Travelling jalan, kulit pun tetap sehat.

Talif

Saat ini selain sebagai blogger juga bekerja sebagai technical team khususnya dalam dunia kimia perminyakan.