MASIGNASUKAv102
1508570391356967755

5 Hal yang Harus Diperhatikan Jika Melakukan Aktivitas Snorkeling

5 Hal yang Harus Diperhatikan Jika Melakukan Aktivitas Snorkeling
Add Comments
17 August 2023

Bagi yang suka renang dan liburan ke pantai pastinya dong tidak akan melewatkan aktivitas snorkeling. Selain bertujuan untuk healing dengan melihat berbagai terumbu karang di dasar laut, snorkeling juga bisa menjadi salah satu bentuk olahraga air buat yang malas gerak.

Snorkeling

Apalagi jika diantara kita yang belum banyak mengenal dan melihat secara langsung kehidupan dunia bawah laut. Sebagai contoh, mungkin biasanya hanya melihat gambar ubur-ubur saja di medsos dan layar TV. Tetapi dengan snorkeling bisa melihat dengan mata sendiri loh, adanya ubur-ubur dan berbagai jenis biota laut lainnya.

Meskipun snorkeling termasuk aktivitas yang seru, jangan lupa untuk tetap jaga diri dan memperhatikan hal-hal berikut agar tetap nyaman dalam beraktivitas. Apa saja sih yang perlu diperhatikan jika melakukan aktivitas snorkeling?

1. Gunakan perlengkapan snorkeling sesuai ukuran

Meskipun dilakukan di laut, aktivitas snorkeling juga membutuhkan beberapa perlengkapan. Nah, pastikan ukuran dari perlengkapan yang digunakan itu menyesuaikan dengan ukuran tubuh kita. Apa saja sih peralatan snorkeling:

Set pakaian snorkeling

Pilihlah jenis pakaian yang fit di tubuh agar mempermudah pergerakan selama beraktivitas. Sebaiknya jangan menggunakan ukuran yang longgar karena akan mengganggu pergerakan tubuh. Efeknya, tubuh lebih cepat lelah.

Kaki katak

Nah, terkait kaki katak ini atau snorkel fin pilihlah sesuai dengan ukuran kaki. Bisa jadi antara ukuran sepatu berbeda dengan ukuran snorkel fin ini. Maka perlu bange untuk coba secara langsung sebelum memutuskan ukuran snorkel fin yang tepat.

Snorkel mask

Namanya juga aktivitas snorkeling, jadi butuh bantuan snorkel mask untuk melihat secara langsung permukaan laut dan biota di dalamnya. Selain itu juga set snorkel mask biasanya sudah dilengkapi dengan saluran udara untuk pernapasan. Jadi ketika snorkel, pernapasan yang digunakan menggunakan mulut dan dibuang via saluran udara ini.

Snorkel Mask

Jaket pelampung

Ini penting banget loh, terutama bagi yang tidak bisa berenang tapi ingin snorkeling. Pilih Jaket pelampung yang pas di tubuh dan tidak kebesaran. Jaket pelampung akan membantu tubuh agar tetap mengapung dipermukaan air.

2. Hindari snorkeling di area dengan arus kencang

Demi kenyamanan dan keselamatan, sebelum melakukan aktivitas snorkeling. Pastikan terlebih dahulu area snorkeling tersebut tidak berarus kencang. Minimal ada 2 hal alasannya. Peratama, snorkeling dia arus kencang akan menyeret kita semakin jauh sehingga sulit untuk menikmati keindahan bawah laut. Kedua adalah ketika sudah terseret arus kencang terkadang menimbulkan efek panik dan ini berbahaya jika tidak tertangani dengan baik.

3. Jangan menyentuh dan menginjak biota laut

Terdengar sepele tetapi masih banyak pelanggaran yang dilakukan oleh para penikmat snorkeling. Umumnya snorkeling dilakukan pada area dengan kedalaman air laut kurang dari 10 meter. Sehingga biota laut terutama terumbu karang terlihat dengan jelas. Ada terumbu karang tampak bergerak melambai-lambai dan ada juga tampak diam saja.

Nah, meskipun terumbu karang tersebut terlihat diam. Jangan sekali-sekali mencoba untuk menyentuh atau menginjaknya. Terumbu karang ini juga makhluk hidup, jika terinjak maka berpeluang terumbu karangnya akan mati.

Ubur-Ubur

Selain itu, jangan mencoba menyentuh biota laut berbahaya lainnya, seperti ubur-ubur menyengat dan babi laut. Jika tersentuh dan terkena tubuh, maka akan menyebabkan rasa perih akibat sengatannya.

4. Jangan mengambil apapun dari lokasi snorkeling

Nah, ini juga penting loh. Aktivitas snorkeling itu melihat keindahan bawah laut makanya banyak juga orang yang tertarik untuk bawa oleh-oleh dari biota laut. Please, don’t do that. Apapun keindahan bawah laut yang dilihat cukup dinikmati kala snorkeling, bukan untuk dibawa pulang.Jika ingin mendokumentasikan, boleh banget kok. Jangan lupa, pastikan kameranya sudah support underwater ya.

Biota laut

5. Selalu perhatikan lokasi boat

Snorkeling itu biasanya ada pada spot-spot tertentu. Sehingga untuk menuju lokasi menggunakan perahu atau boat. Kala melakukan snorkeling sesekali harus tetap melihat posisi perahu. Jangan melakukan snorkeling terlalu jauh dari jarak perahu, karena ketika lelah butuh waktu lama untuk kembali menuju perahu.

So, buat kalian yang ingin menikmati wisata snorkeling. Jangan lupa untuk memperhatikan hal tersebut ya. Pastinya semua demi kenyamanan dan keamanan selama beraktivitas.

Talif

Saat ini selain sebagai blogger juga bekerja sebagai technical team khususnya dalam dunia kimia perminyakan.